Pages

Subscribe:

Pengikut

Selasa, 24 Mei 2011

Tanggung Jawab dan Pengabdian Kita Sebagai Manusia

         Membahas tantang manusia dan tanggung jawab, untuk membahas hal itu tidak ada salahnya marilah kita mencoba untuk tahu apasih definisi dari manusia itu?. Manusia membicarakan tentang manusia itu sama saja membicarakan tentang diri kita sendiri, tetapi manusia itu ialah makhluk yang unik, kenapa unik karena manusia itu tak ada yang sama dalam setiap individu antara yang satu dan juga yang lainnya,walaupun itu saudara kembar pasti ada secercak perbedaan diantara keduanya walaupun itu sangat sedikit. Dan manusia itu juga merupakan makhluk Tuhan sederhana tetapi kompleks dapat disebut sederhana apabila manusia itu hanya didefinisikan dari fisiknya dan dapat disebut kompleks karena manusia itu dipandang lebih dalam setiap hal misalnya manusia sebagai makhluk social , manusia sebagai makhluk yang beriman manusia dan derajatnya tidak seperti hewan yang derajatnya sama antara yang satu dengan yang lain tetapi kalau manusia berbeda semakin manusia itu terpandang semakin bagus pula derajatnya di antara yang lain.
            Manusia dan tanggung jawabnya, setiap manusia pasti memiliki kewajiban dan tanggung jawab salama muanusia hidup didunia ini  tanggung jawab pada dirinya sendiri,orangtua , atau kerabat dekat yang lainnya, keluarga dan orang-orang terdekat yang lain. Dan untuk tanggung jawab pada dirinya sendiri hal ini biasa dialami oleh remaja apabila di usianya dia sudah baligh mereka mempunyai kewajiban terhadap dirinya sendiri yang sebelumnya menjadi kewajiban orengtuanya , mereka harus bisa menjadi pribadi yang santun dan soleh agar bisa menjadi contoh pada yang lebih muda bukan malah sebaliknya kebanyakan remaja sekarang malah lebih banyak melakukan-melakukan perbuatan tercela dari pada terpujinya dan para remaja ini haruslah pintar-pintar dalam bergaul karena apabila salah bergaul akibatnya akan negative pada mereka para remaja itu sendiri. Tanggung jawab seorang manusia yang menjadi seorang bapak kepada anak-anaknya yaitu bapak wajib menafkah, memberimakan, membahagiakan seluruh keluarga untuk sang istri dan anak-anaknya karena tanggung jawab bapaklah yang paling berat karena seorang laki-laki merupakan seorang pemimpin terhadap setiap keluarganya. Selanjutnya tanggung jawab seorang Istri yang menjadi ibu dari anak suami-suami mereka wajib menjadi ibu yang paling baik untuk anak-anaknya sang ibu juga wajib untuk memenuhi hasratnya sang Suami, dan masih banyak yang lain.
            Manusia sebagai makhluk pengabdi, manusia yang beriman kepada Allah sudah pantasnya lah mereka mengabdi kepada Allah karena pada sesungguhnya manusia akan kembali kepada Allah yang mahakuasa karena apabila kita mengabdi dan kita menjadi pengabdi yang beriman Insya Allah kita akan menjadi orang-orang yang beruntung dimasa akhir dunia ini, Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar